Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sirkuit mandalika

505 Pembalap dan Tim Datang untuk Pramusim MotoGP Mandalika



Berita Baru, Otomotif – Sebanyak 505 pembalap dan tim pendukungnya akan datang ke Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada Senin, 7 Februari 2022. Mereka mempersiapkan diri untuk mengikuti tes pramusim MotoGP Mandalika yang berlangsung pada 11-13 Februari 2022. Para pembalap dan tim pendukungnya itu menginap di 22 hotel.

Kepala Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat Yusron Hadi mengatakan, manajemen semua hotal tempat para pembalap dan official menginap telah siap menjalankan protokol kesehatan standar sebelum mereka datang. Para pembalap dan tim menjalani tes swab antigen atau tes PCR yang akan dilakukan oleh tenaga kesehatan.

“Begitu juga dengan semua karyawan hotel yang bertugas harus mengikuti prosedur swab dan tetap berada di hotel,” kata Yusron Hadi pada Jumat, 4 Februari 2022. Apabila pegawai hotel sudah selesai bertugas kemudian pulang atau keluar dari lingkungan hotel, maka saat kembali dia harus kembali menjalani tes swab antigen.

Untuk kepentingan penonton pramusim MotoGP Mandalika, Kementerian Pariwisata dan Eknomi Kreatif menyediakan sebelas truk makanan untuk melengkapi kebutuhan kuliner penonton.

Pada Kamis, 3 Februari 2022, Direktur Kuliner, Kriya, Desain, dan Fashion Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Yuke Sri Rahayu datang ke lokasi penempatan makanan yang tidak sama dengana produk UMKM.

Sebanyak lima truk makanan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu berada di lahan kosong depan Masjid Nurul Bilad di Kuta Mandalika. Enam truk lainnya berada di dekat pintu keluar Kuta Beach Park sebelah barat.

Selama pramusim MotoGP Mandalika berlangsung, di area Kuta Beach Park juga akan berlangsung pameran UMKM dari Kementerian Koperasi dan UKM khusus kuliner.

Yusron Hadi mengatakan, ruang pameran kuliner itu terbuka untuk para pelaku UMKM kuliner di NTB.

Saat balap MotoGP Mandalika berlangsung pada 18-20 Maret 2022 nanti, Yusron Hadi menambahkan, terdapat 13 lokasi pameran UMKM yang disiapkan oleh sejumlah kementerian maupun sponsor. Jenis UMKM yang akan unjuk karya antara lain kuliner, kriya, fashion, dan sebagainya.