Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

NASA

Astronaut AS ‘Dibuang’ di Ruang Angkasa, NASA Hargai Keputusan Roscosmos



Berita Baru, News – NASA menyampaikan ucapan terima kasih kepada mitranya, Roscosmos (Rusia), karena telah mengembalikan astronaut Amerika, Mark Vande Hei, dengan selamat ke Bumi dari Stasiun Ruang Angkasa Internasional (ISS) sesuai jadwal.

Vande Hei kembali ke Bumi dengan rekan astronaut lainnya dari ISS, Pyotr Dubrov, dan Anthony Shkaplerov yang merupakan warga negara Rusia pada Rabu, 30 Maret 2022.

Mereka tiba dengan kapsul Soyuz. Ketiganya diterbangkan kembali ke fasilitas peluncuran Rusia di Baikonur, Kazakhstan, dan Vande Hei akan bertolak ke Houston, AS dari sana.

Untuk diketahui, Vande Hei secara resmi menjadi astronaut Amerika yang melakukan perjalanan terlama di ruang angkasa sejak diluncurkan ke ISS bersama Dubrov pada April 2021.

Keduanya telah mengorbit Bumi 5.680 kali, menempuh jarak lebih dari 150 juta mil.

“Kami berterima kasih kepada mitra Roscosmos,” kata Administrator NASA dari Direktorat Misi Eksplorasi dan Operasi Manusia, Kathy Lueders,dikutip dari dari RT.com pada Jumat, 1 April 2022.

“Kami dengan aman membawa pulang Mark Vande Hei ke rumah,” ucap Lueders.

Di samping itu, Washington telah menjatuhkan sanksi untuk melarang akses Rusia ke kedirgantaraan dan barang-barang teknologi ke AS.

Namun, NASA tampaknya tidak mengubah rencananya mengenali pengiriman astronaut Amerika ke ISS dalam rangka menghindari perpecahan di sektor ke ruang angkasaan.

Kendati begitu, Kepala Roscosmos Dmitry Rogozin diduga serius untuk menutup proyek yang sebelumnya dilakukan bersama astronaut Eropa dan Amerika.

Diduga karena imbas sanksi AS dan Barat, Roscosmos tidak akan lagi memelihara mesin roket RD-181 yang saat ini dimiliki oleh AS.

Selain itu, pihaknya tidak akan mengirimkan mesin seperti itu lagi ke negara tersebut. Belum jelas apakah ada misi bersama di masa depan yang dilakukan ISS dengan AS dan Eropa.

Yang tersisa di ISS adalah astronaut NASA Tom Marshburn, Raja Chari, dan Kayla Barron, bersama dengan astronaut ESA Matthias Maurer dan Kosmonot Rusia Oleg Artemyev, Denis Matveev, dan Sergey Korsakov.