Canggihnya Motor Listrik Buatan Yamaha
Berita Baru, Otomotif – Motor listrik merupakan motor masa depan yang dinilai lebih bersahabat dengan alam, karena tidak ada emisi yang dibuang.
Makanya tidak heran jika produsen berlomba-lomba untuk memproduksi dan memasarkan motor listrik seperti motor listrik Yamaha.
Pabrikan asal Jepang ini akhirnya secara resmi mengenalkan motor listrik, tak tanggung-tanggung ada dua unit motor listrik Yamaha yang baru saja dikenalkan.
Diantaranya wujud nyata dari konsep E01, dan Neo dari konsep E02. Kedua motor ini sebelumnya pernah ditampilkan dalam ajang Tokyo Motor Show 2019. Kini Yamaha Eropa menyuguhkan motor listrik tersebut untuk konsumen.
Yamaha NEO adalah motor listrik yang mengambil basis dari E02, dengan dimensi yang lebih ramping ketimbang E01.
Secara spesifikasi Yamaha E02 memiliki ukuran panjang 1.800 mm, lebar 690 mm, dan tinggi 1.200 mm.
Skuter listrik ini lebih ringan dari E01 dan memiliki fitur swap battery. Motor ini akan dirilis untuk publik dalam beberapa minggu ke depan.
“NEO akan diluncurkan dalam beberapa minggu lagi, dan semua detail akan dijelaskan, tentu saja. Kemudian akan mulai tersedia di Eropa pada musim semi. Jadi kita tidak perlu banyak menunggu lagi,” bilang Paolo Pavesio, Marketing and Motorsport Director Yamaha Motor Europe, dikutip dari channel YouTube Yamaha Eropa.
Sedangkan Yamaha E01 secara dimensi mirip dengan Yamaha Nmax, misalnya lekukan bodi yang gambot serta pada bagian kaki-kaki yang bongsor.
Tapi buritan desainnya lebih lancip dan terlihat futuristik. Secara dimensi motor listrik Yamaha E01 ini memiliki ukuran panjang 1.960 mm x lebar 810 mm, tinggi 1.190 mm.
Sebagai pembanding, Yamaha Nmax yang jadi kompetitor PCX memiliki panjang 1.935 mm, lebar 740 mm dan tinggi 1.160 mm.
Menurut Eric De Seynes, President Yamaha Motor Europe mengatakan, belum banyak informasi yang bisa didapatkan dari Yamaha E01.
Namun ia menyebut soal performa misalnya E01 merupakan salah satu komuter listrik perkotaan, dengan performa yang sebanding dengan mesin skutik 125cc.
Uniknya seperti dikutip dari Bloomberg, Yoshihiro Hidaka, Chief Executive Officer Yamaha Motor Co mengungkapkan bahwa, pabrikan berlambang garpu tala ini akan menawarkan skuter listrik kecil di wilayah Eropa.
Sedangkan skuter listrik skala sedang menggunakan sistem sewa atau rental di wilayah Eropa, Jepang, China, Malaysia, Indonesia, dan Thailand.