Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Iphone 14

Kamera Selfie iPhone 14 Akan Punya Fitur Auto Focus



Berita Baru,Gadget – Rumor soal smartphone buatan Apple mendatang kembali mencuat. Kabarnya, semua varian iPhone 14 akan mendapat peningkatan kamera depan alias kamera selfie, yaitu dengan fitur auto focus.

Rumor ini berasal dari Ming-Chi Kuo yang sudah tidak asing lagi namanya. Ia menyebutkan hal ini melalui Twitter.

Dalam tweet-nya, Ming-Chi Kuo mengatakan bahwa selain semua model iPhone 14 akan mendapat auto focus, kamera depan juga akan memiliki bukaan lebih besar, yaitu f/1.9.

Hal ini jelas berbeda dengan iPhone 13 yang memiliki kamera depan dengan fokus tetap (fix focus) dan bukaan 2.2.

Seperti prinsip fotografi umumnya, bukaan yang lebih besar memungkinkan hasil foto dengan depth of field yang lebih dalam. Artinya perbedaan latar belakang yang kabur dan obyek yang tajam akan lebih kontras.

Kamera Selfie iPhone 14 Akan Punya Fitur Auto Focus

Selain itu, hal ini juga akan membantu fokus yang lebih baik ketika pengguna memakainya untuk FaceTime atau .

Jadi kelihatannya iPhone 14 memang akan mendapat perubahan yang cukup besar pada kamera depan. Di samping fitur ini, tentu yang ramai dibicarakan untuk kamera depan adalah perubahan desain dengan lubang kamera untuk iPhone 14 Pro dan Pro Max.

Kamera Selfie iPhone 14 Akan Punya Fitur Auto Focus

Selain itu, varian iPhone 14 Pro dan Pro Max juga disebut akan memiliki sensor kamera belakang 48MP dengan lensa wide.

Sensor baru ini akan membawa peningkatan rekaman video sampai kualitas 8K dari sebelumnya yang hanya 4K.

Apple diperkirakan akan mengumumkan iPhone 14 pada bulan September 2022. Jadi kita tunggu saja tanggal rilis itu, atau jika ada rumor lain sebelumnya yang tidak kalah menarik.