Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Mandalika

Pembalap Indonesia Kibarkan Bendera Merah Putih di Sirkuit Mandalika



Berita Baru, News – Pembalap Astra Honda Motor (AHM), Reykat Yusuf Fadillah, mengharumkan nama Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (19/3/2022). Tampil pada race pertama Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022, Reykat menyegel podium ketiga.

Pembalap asli Depok itu bertarung sengit dengan Cater Thompson dan Shinya Ezwa di barisan depan. Dia bisa bersaing di barisan depan karena memulai balapan dengan apik.

Seusai balapan, Reykat membeberkan kunci di balik podium ketiga yang diraihnya. Menurut Reykat, tampil konsisten yang membuatnya naik ke podium.

Pembalap Indonesia Kibarkan Bendera Merah Putih di Sirkuit Mandalika

Dia pun ingin meraih hasil lebih baik pada race kedua yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Minggu 20 Maret 2022, mulai pukul 08.00 WIB. Tak tanggung-tanggung, Reykat menargetkan podium pertama.

“Saya berusaha konsisten tidak terlalu agresif, jadi saya mampu merebut posisi ketiga. Target saya pada race kedua adalah menjadi juara. Mohon doa dan dukungannya,” 

Reykat berhasil meneruskan raihan positif AHM pada seri pertama di Qatar. Sebelumnya, Veda Ega Pratama juga mempersembahkan podium ketiga pada race kedua di Sirkuit Losail, tetapi Veda tidak tampil pada seri kedua setelah terjatuh di kualifikasi.

Sementara itu, dua pembalap binaan AHM lainnya, Muhammad Diandra Trihardika dan Zachry Akbar, juga tampil menjanjikan. Diandra mampu bertarung ketat pada dua putaran terakhir, tetapi posisinya melorot dan hanya mampu finish ke-13. Lalu, Zachry, pembalap wild card, menunjukkan potensinya dengan berjuang dan bertahan di posisi 12 pada akhir balapan.