Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Realme 9i

Review Realme 9i Snapdragon 680



Berita Baru, Gadget – Realme 9i sudah hadir dengan cover belakang yang dapat memberikan efek visual menarik layaknya garis-garis Prisma.

Perangkat ini sendiri hadir dengan dua pilihan warna yang terdiri dari Prism Blue dan Prism Black. Layarnya sudah memenuhi bagian depan lengkap dengan lubang untuk kamera depan 16 MP di bagian atasnya.

Sensor fingerprint pun telah dihadirkan pada bagian samping handphone ini, tepatnya pada tombol power. Bagi kamu yang ingin mengenai lebih lanjut mengenai kelebihan dan kekurangan dari realme 9i, maka dapat melihat rinciannya sebagai berikut.

Kelebihan dan Kekurangan realme 9i

Kelebihan

Dapur pacu realme 9i dipercayakan pada chipset Qualcomm Snapdragon 680 (6nm) Octa-Core 2,4 Ghz yang memiliki performa bertenaga, namun hemat dalam mengonsumsi energi.

Produk ini hadir dengan dua varian yang terdiri dari RAM 4 GB + penyimpanan 64 GB seharga Rp2.699.000 dan RAM 6 GB + penyimpanan 128 GB seharga Rp2.999.000.

Review Realme 9i Snapdragon 680

Untuk varian RAM 6 GB, terdapat fitur Dynamic RAM Expansion (DRE) yang mampu menghadirkan RAM Virtual hingga 5 GB.

Dengan kata lain, realme 9i varian RAM 6 GB dapat memiliki RAM berkapasitas total hingga 11 GB. Selain itu, terdapat juga slot microSD yang dapat digunakan untuk mengekspansi kapasitas penyimpanan.

Dilansir dari Gsm arena, Dari tampilan luar, realme 9i dilengkapi dengan layar IPS 6,6 inci beresolusi Full HD (2412 x 1080 piksel) yang mampu menampilkan konten dengan baik.

Sementara refresh rate 90Hz mampu membuat layarnya menampilkan animasi dan gerakan transisi antar menu yang halus.

Review Realme 9i Snapdragon 680

realme 9i kemudian hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, makro 2 MP, dan mono 2 MP.

Dengan komposisi kamera utama dan mono, handphone ini dapat menghasilkan foto dengan efek bokeh secara instan.

Berbekal baterai 5.000mAh, realme 9i diklaim mampu bertahan 20,7 jam untuk WhatsApp, 48,4 jam untuk panggilan telepon, 116,3 jam untuk musik, dan 995 jam dalam kondisi siaga.

Dukungan fitur 33W Dart Charge membuat pengisian daya baterai handphone ini berjalan cepat dari kondisi 0% ke 100% Cuma 70 menit.

Review Realme 9i Snapdragon 680

Tentunya realme 9i sudah dilengkapi dengan port USB Type-C, WiFi, Bluetooth, fitur Face Unlock, port jack audio 3,5mm, dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, dan realme UI 2.0 berbasiskan Android 11.

Kekurangan

Dengan harganya yang mencapai Rp2 jutaan, realme 9i tidak dilengkapi dengan kamera ultrawide. Padahal handphone kompetitor di kisaran harga yang sama karena dapat menghasilkan foto dengan area yang luas secara instan.

Untuk itulah kamu terpaksa menggunakan foto Panorama untuk bisa menghasilkan foto yang luas dengan menggeser kamera handphone secara perlahan dari kiri ke kanan.

Kamera makro realme 9i kemudian hanya beresolusi 2 MP yang hasilnya tidak akan terlalu bagus ketika dicetak pada media besar seperti spanduk, baliho, dan billboard. Namun apabila foto makronya hanya untuk dibagikan melalui jejaring sosial, maka masih bisa ditolerir.