Foto: Citra Satelit Tunjukan Kerusakan Akibat Invasi Rusia ke Ukraina
Berita Baru, News – Citra satelit yang dikumpulkan setelah invasi Rusia ke Ukraina menunjukkan kerusakan pada area penyimpanan bahan bakar dan infrastruktur bandara di kota Chuhuiv.
Gambar yang dirilis oleh perusahaan swasta AS Maxar Technologies adalah sebuah lapangan terbang di kota di timur Ukraina, serta gambar lainnya menunjukkan aktivitas militer Rusia di Belarusia, dekat perbatasan Ukraina, dan di beberapa lokasi di Rusia.
Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan perang dalam pidato yang disiarkan televisi sebelum fajar, ledakan dan tembakan terdengar sepanjang hari di Kyiv, sebuah kota berpenduduk 3 juta orang.
Serangan itu mengakhiri upaya diplomatik yang sia-sia selama berminggu-minggu oleh para pemimpin Barat untuk mencegah perang.