Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Hisense

Hisense luncurkan TV laser 120 inci pertama di dunia, harganya Rp200 jutaan



Berita Baru, News – Hisense adalah perusahaan asal Tiongkok yang memiliki beberapa produk, termasuk TV. Produk televisi pintar (smart TV) terbaru dari pabrikan tersebut adalah HiSense Laser TV 120L9-Pro.

Dengan produk ini, HiSense disebut-sebut telah meluncurkan TV laser berukuran 120 inci pertama di dunia. Sebagai gambaran, luas TV 120 inci setara dengan ukuran meja pingpong standar internasional.

Smart TV ini mengadopsi arsitektur sumber cahaya tiga warna primer dengan kemurnian warna RGB yang sangat tinggi.

Cakupan color gamut-nya mencapai 107% dari standar color gamut BT.2020. Ini berarti setara dengan 151% dari standar warna film DCI-P3, melampaui layar bioskop kelas atas sebesar 50%.

Tidak ketinggalan pula sistem audio dari Manhattan yang diklaim mampu menghadirkan efek suara realistis.

Untuk menonjolkan kemewahan TV, Hisense 120L9-Pro terbuat dari walnut hitam Amerika Utara berusia 20 tahun.

Ada pula tambahan kayu emas tradisional yang digunakan untuk memadukan logam dan kayu secara sempurna.

Hisense

Selain itu, TV ini juga mengadopsi desain smart dual-screen, yang dapat diaktivasi menggunakan suara.

Sebagai dilansir dari tek.id, TV laser adalah sebuah proyektor yang hadir dengan layar khusus. Layar ini tidak akan terganggu oleh cahaya lingkungan sekitar sehingga dapat lebih berfokus pada cahaya dari proyektor itu sendiri. Proyektor ini memiliki TV tuner sehingga dapat menangkap siaran stasiun televisi lokal.

Harga HiSense Laser TV 120L9-Pro

Untuk harga, Hisense Laser TV 120L9-Pro juga memiliki versi 110 inci yang dibanderol dengan 49.999 yuan (Rp109,9 juta). Sedangkan versi ukuran 120 inci dijual dengan harga 119.999 yuan (Rp263,9 juta).