Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Honda Gold

Honda Gold Wing akan Dibekali Fitur Adaptive Cruise Control



Berita Baru, Otomotif – Honda berencana menghadirkan fitur Adaptive Cruise Control dengan sensor radar pada touring bike, Honda Gold Wing. Ini menandakan bahwa sebentar lagi sepeda motor akan mendukung fitur berkendara semi otonom, khususnya untuk sepeda motor yang digunakan jarak jauh.

Honda bukanlah pabrikan sepeda motor pertama yang menyematkan fitur cruise control adaptif pada sepeda motor. Sebelumnya sudah ada Ducati dan KTM yang merilis fitur Adaptive Cruise Control dengan sensor radar.

Kemudian ada Kawasaki yang menyematkan sistem kamera pada Ninja H2 SX. Terakhir, ada Honda yang menghadirkan pembaruan pada Africa Twin dan Gold Wing dengan penambahan fitur Adaptive Cruise Control.

Melansir laman Rideapart hari ini, Honda telah mengajukan paten untuk sistem Adaptive Cruise Control pada sepeda motor Gold Wing. Berdasarkan gambar tersebut, kemungkinan fitur berkendara baru ini akan disematkan pada bagian fairing yang cukup besar.

Menariknya lagi, Honda juga dikabarkan akan menyematkan sistem radar pada bagian sepeda motor untuk fitur deteksi blind spot. Belum diketahui di mana radar belakang ini akan terpasang, namun diperkirakan akan disematkan pada casing atas atau bagian ekor sepeda motor.

Penambahan dua fitur berkendara ini tentunya akan mengubah cluster instrumen Gold Wing. Kemungkinan layar instrumen terbaru Gold Wing nantinya akan lebih besar untuk mengakomodasi informasi untuk Adaptive Cruise Control dan Blind Spot.

Lalu tampilan cluster instrumennya juga diharapkan punya desain lebih mewah dibanding versi saat ini.