Hyundai Patenkan Teknologi Aktivasi Kendaraan Lewat Pemindai Mata
Berita Baru, News – Hyundai mematenkan sebuah teknologi canggih terbaru di mobilnya pada April 2022.
Lewat teknologi canggih ini, Hyundai berusaha untuk menggantikan fungsi kunci tradisional berbentuk fisik.
Nantinya, dengan teknologi baru Hyundai ini, akan ditempatkan sebuah pemindai khusus pada dasbor mobil Hyundai.
Untuk menyalakan mobil, seorang pengemudi harus menggunakan aktivasi mata agar mobil bisa menyala.
Dikutip Kabaroto, aktivasi mata ini dilengkapi dengan sebuah kamera inframerah tambahan.
Kamera inframerah ini akan melakukan penyesuaian pencahayaan jika cahaya dalam mobil terlalu terang atau pengemudi menggunakan kacamata hitam.
Setelah otentikasi selesai, sistem mobil tak hanya membiarkan mobil menyala saja.
Kunci dari mobil untuk membuka pintu juga akan terbuka. Bahkan sistem tersebut akan mengingat pengaturan kursi dan pengemudi yang telah ditentukan sebelumnya.
Sistem aktivasi dari mata ini akan menyatu dengan fungsi memori kursi yang sudah ada sebelumnya. Ini membuat mobil akan mengingat seluruh pengaturan tiap bangku penumpang ataupun pengemudi setiap mobil dinaiki.
Hyundai diketahui telah mematenkan otentikasi iris pada mata ini di bulan April 2022.
Karena teknologi ini, mobil di masa depan dijamin akan anti kemalingan dari tangan jahil pencuri.
Mengapa demikian? Karena tak seperti identifikasi biometrik lainnya, mata adalah komponen tubuh yang paling bisa dipercaya karena iris manusia itu unik setiap satu sama lainnya.